Generasi Baru RGI angkatan 29

Senin, 17 Juli 2023 – Selamat bergabung menjadi bagian Rumah Gemilang Indonesia, ayo bergerak bersama hadirkan perubahan untuk bangsa. Rumah Gemilang Indonesia Kampus Magelang (RGI Magelang) mengadakan Pembukaan Diklat untuk Angkatan ke-29 Jurusan Desain Grafis. RGI Magelang menerima 8 santri, dimana 4 santri dari magelang dan 4 santri lannya dari luar magelang.


Pembukaan di pimpin langsung oleh Direktur LAZ DKD Magelang, Bapak Bayu Setiaji Muslih, S.T. dilanjutkan sharing session dan motivasi oleh beliau mengenai semangat meraih kesuksesan pada usia muda. 




Selanjutnya para santri RGI akan mengikuti Diklat selama 4 bulan dan Pemagangan selama 2 bulan. Selama di RGI mereka akan di bina agar siap menjadi generasi muda unggul gemilang dan siap bersaing dalam dunia kerja. Focus pembinaan selama di RGI bukan hanya softskill saja, melainkan akhlak juga diutamakan, bahkan ada salah satu santri yang menargetkan setelah selesai dari RGI harus hafal 10 juz. 


Dukung terus semoga program RGI dapat terus hadir menjadi solusi pengentasan kemiskinan bagi generasi muda Indonesia.